PANGKEP - Pimpinan Redaksi Indonesia Satu Perwakilan Kabupaten Pangkep Herman Djide yang sudah 22 tahun lebih mengguluti dunia jurnalistik dan salah satu alumni SMEA 1989, kemudian melanjutkan pendidikan nya STIE - AMKOP Makassar saat itu.
Saat dilakukan konsultasi di sekretariat Media Indonesia Satu Kabupaten Pangkep Rabu (30/8/2022) soal manfaat Reuni mengatakan bahwa reuni itu sangat bermanfaat untuk menyambung silaturrahim yang pernah dulu ada dari asal sekolah yang sama. Sebab silaturrahim itu mendatangkan pahala dan membuat Allah cinta kepada hambaNya.
Menurutnya bahwa Rasulullah SAW mengajarkan bahwa siapa yang menyambung silaturrahim niscaya Allah akan menyambungnya dengan rahmatNya dan siapa yang memutusnya, niscaya Allah juga akan memutus orang tersebut dari rahmatNya (Dalam HR Ahmad).
Dia menjelaskan bahwa Reuni itu bisa bermanfaat kalau digunakan untuk saling menguatkan dan membantu kawan-kawan yang lemah dan dalam kesulitan.
"Paling tidak, ada rasa empati, dukungan moril serta doa-doa terbaik untuknya. Apalagi kalau kemudian ada dukungan materil sesuai dengan kemampuan yang ada" ujarnya.
Menurutnya bahwa Reuni itu sangat bagus dan bermanfaat bila terjadi proses amar makruf dan nahi mungkar, serta saling menasehati dalam kebaikan, kebenaran, kasih sayang dan kesabaran
Selain itu kata Wartawan Indonesia Satu ini berkata bahwa Reuni akan sangat mulia dan berharga bila kemudian memberikan kontribusi positif bagi almamater atau sekolah yang dulu telah mendidiknya, membinanya dan membimbingnya sehingga menjadi manusia yang berilmu dan berpengetahuan.
" Kontribusi itu didedikasikan sebagai wujud kepedulian dan terimakasih kepada sekolah atau jasa para guru yang merupakan indikator nyata seseorang bersyukur kepada Allah Swt (HR)